Headlines News :
Home » » The Magic Magyar Kembali

The Magic Magyar Kembali

Written By Unknown on Monday, November 16, 2015 | 1:49 AM

The Magic Magyar Kembali

The Magic Magyar Kembali

The Magic Magyar Kembali,Hungaria, tim yang pernah mendapat julukan The Magic Magyar pada era 1950-an, memastikan diri lolos ke putaran final Piala Eropa 2016 setelah menang 2-1 atas Norwegia pada partai play-off kedua, Minggu (15/11/2015) atau Senin dini hari WIB.

Dua gol kemenangan The Magic Magyar di Stadion Ferenc Puskas diciptakan oleh Tamas Priskin dan bunuh diri Markus Henriksen. Gol hiburan Norwegia juga diciptakan oleh Henriksen. Dengan demikian, Hungaria lolos dengan agregat 3-1.

Tampil di hadapan pendukungnya sendiri di Stadion Ferenc Puskas, Hungaria tampil mendominasi sejak awal pertandingan. Belum genap satu menit laga berlangsung, Balazs Dzsudzsak sudah memaksa kiper Norwegia bekerja keras.

Gawang Orjan Nyland akhirnya bobol jua pada menit ke-14. Berawal dari umpan jarak jauh Tamas Kadar, bola diterima Priskin.

Dia kemudian melepaskan tendangan kaki kiri melengkung yang bersarang di jala gawang Nyland. Skor 1-0 ini bertahan hingga babak pertama usai.

Tertinggal 0-2 secara agregat, Norwegia mencoba mengambil inisiatif serangan pada babak kedua. Namun, Hungaria pun terus mengincar gol kedua untuk mengamankan keunggulan.

The Magic Magyar Kembali,,Nahas bagi Norwegia, striker Markus Henriksen mencetak gol bunuh diri pada menit ke-83 ketika mencoba mengamankan gawangnya dalam situasi bola mati. Gol ini keunggulan Hungaria melebar.

Empat menit berselang, Henriksen membayar kesalahannya dengan mencetak gol hiburan. Namun, Norwegia gagal mencetak 2 gol tambahan untuk bisa lolos dalam waktu tersisa.

Hungaria pun memastikan tiket ke Perancis 2016 dengan kemenangan agregat 3-1 atas Norwegia.

Ini merupakan keberhasilan pertama Hungaria lolos ke putaran final Piala Eropa sejak 1972. Dalam dua partisipasi sebelumnya, Hungaria berhasil finis di posisi ketiga pada 1964 dan keempat pada 1972.

The Magic Magyar Kembali,,Susunan pemain:

Hungaria: 1-Gabor Kiraly, 2-Adam Lang, 4-Tamas Kadar, 5-Attila Fiola, 20-Richard Guzmics, 6-Akos Elek (16-Adam Pinter 46'), 7-Balazs Dzsudzsak, 8-Adam Nagy, 14-George Lovrecsics, 15-Laszlo Kleinheisler (11-Kristian Nemeth 74'), 19-Tamas Priskin (Daniel Bode 61')

Pelatih: Bern Storck

Norwegia: 12-Orjan Nyland, 3-Even Hovland, 14-Omar Elabdellaoui, 16-Haitam Aleesami, 21-Vegard Forren, 5-Alexander Tettey, 8-Stefan Johansen, 11-Martin Odegaard (23-Pal Andre Helland 46'), 13-Mohamed Elyounoussi (7-Marcus Pedersen 46'), 15-Per Cilijan Skjelbred (19-Jo Inge Berget 80'), 10-Markus Henriksen

Pelatih: Per Mathias Hoegmo

Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Betpull | SUKODOK | ZONATABU323
Copyright © 2011. KodokNews - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger